Hari Kesehatan Nasional 2012

Hari Kesehatan Nasional 2012

HKN Ke-48 Fokus Atasi Penyakit Tidak Menular

Jakarta – Meski Kementerian Kesehatan mengklaim telah berhasil menurunkan
masalah penyakit menular dan gizi di tanah air, namun diakui bahwa penyakit
tidak menular (seperti penyakit jantung koroner, stroke, diabetes mellitus,
kanker, gagal ginjal) dan penyakit menular tertentu (seperti HIV/AIDS) justru
menunjukkan peningkatan. Faktor risiko utama terjadinya penyakit menular maupun
penyakit tidak menular adalah gaya hidup dan perilaku yang tidak sehat.

“Indonesia Cinta Sehat merupakan
cermin sikap dan perilaku segenap bangsa Indonesia  yang mencintai
kesehatan dirinya, keluarganya, dan lingkungannya. Hal itu adalah kunci
keberhasilan bagi terwujudnya masyarakat sehat yang mandiri dan
berkeadilan,” kata Menteri Kesehatan RI, dr. Nafsiah Mboi, Sp.A, MPH, saat
meluncurkan “Indonesia Cinta Sehat” pada puncak peringatan Hari
Kesehatan Nasional (HKN) ke-48 tahun 2012, di Jakarta (18/11). HKN diperingati
setiap tanggal 12 November. Tahun ini Peringatan HKN ke-48 mengangkat tema
“Indonesia Cinta Sehat” dengan sub tema “Ibu Selamat, Anak
Sehat”.

Menurut Menkes, gaya hidup yang sehat
dalam rangka meningkatkan derajat kesehatan dan kualitas hidup, perlu
dikembangkan menjadi bagian dari perilaku sehari-hari. Gaya hidup sehat,
tersebut diantaranya berolahraga teratur, makan dengan menu seimbang, tidak
merokok, tidak mengkonsumsi alkohol atau Napza, mengatasi stres, menghindari
perilaku seks berisiko, serta menjaga kebersihan diri dan lingkungan.

Dalam sambutannya, Menkes mengimbau agar
seluruh jajaran kesehatan senantiasa selalu mempromosikan pola hidup sehat
dimanapun berada, serta dapat menjadi contoh bagi masyarakat dalam menerapkan
pola hidup sehat. Menkes juga menegaskan bahwa dalam pelayanan kesehatan kepada
masyarakat, promosi kesehatan, pencegahan spesifik dan diagnosis dini perlu
diutamakan. Apabila penyakit sudah terjadi, pengobatan segera dan pencegahan
kecacatan juga harus ditegakkan.

“Mari kita jadikan peringatan HKN
ke-48 sebagai momentum untuk menggiatkan upaya promotif-preventif agar seluruh
lapisan masyarakat memperoleh informasi kesehatan yang benar tentang pola hidup
bersih sehat (PHBS) agar masyarakat mampu menjaga dirinya agar sehat dan tetap
sehat seumur hidup,” katanya.

Bagikan halaman ini: