Kajian Munggahan Menyambut Ramadhan 1446 H Poltekkes Kemenkes Jakarta I

Kajian Munggahan Menyambut Ramadhan 1446 H Poltekkes Kemenkes Jakarta I

Kajian Munggahan Menyambut Bulan Ramadhan 1446 H Poltekkes Kemenkes Jakarta I

Jakarta, 28 Februari 2025 – Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1446 H, Poltekkes Kemenkes Jakarta I mengadakan kajian bertajuk Munggahan yang bertempat di Aula Direktorat Poltekkes Kemenkes Jakarta I.

Kegiatan ini mengusung tema Munggahan dengan persiapkan diri menyambut ridha Allah SWT dalam Ramadhan”, bertujuan untuk memberikan pemahaman dan motivasi kepada jamaah dalam menyambut bulan suci dengan penuh kesiapan dan keimanan.

Direktur Poltekkes Kemenkes Jakarta I, Ibu Dr. Pramita Iriana, S.Kp., M.Biomed, hadir dalam kegiatan ini dan menyampaikan sambutan serta apresiasi atas terselenggaranya kegiatan yang bernilai religius ini. Beliau menekankan pentingnya persiapan spiritual dalam menyambut bulan suci Ramadhan. Dalam sambutannya, beliau juga mengingatkan bahwa bulan Ramadhan tidak hanya menjadi momen untuk meningkatkan ibadah, tetapi juga untuk tetap menjalankan tugas dan tanggung jawab pekerjaan dengan profesionalisme dan dedikasi. Beliau berharap seluruh pegawai dan mahasiswa dapat menjaga keseimbangan antara ibadah dan produktivitas selama bulan suci Ramadhan.

Kajian ini menghadirkan penceramah Ust. Irfan Abu Naveed, M.Pd.I, yang membawakan materi terkait persiapan spiritual dan mental dalam menjalani ibadah di bulan Ramadhan dengan lebih baik.

Acara ini didukung oleh DKM Masjid AL-Jasa dan diharapkan dapat memberikan manfaat serta keberkahan bagi seluruh peserta yang hadir.

-Humas-

Bagikan halaman ini: