DIREKTORAT POLTEKKES KEMENKES JAKARTA I Jl. Wijayakusuma Raya No. 47-48 Cilandak – Jakarta Selatan 021-7657701, 021-75909605
Language:

Pelaksanaan Ujian SPMB Bersama Poltekkes Kemenkes Jakarta I Gelombang 1 Tahun 2025

Pelaksanaan Ujian SPMB Bersama Poltekkes Kemenkes Jakarta I Gelombang 1 Tahun 2025

Pelaksanaan Ujian SPMB Bersama Poltekkes Kemenkes Jakarta I Gelombang 1 Tahun 2025


Jakarta – Senin, 14 April 2025, Poltekkes Kemenkes Jakarta I telah sukses menyelenggarakan Ujian Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) Bersama Gelombang 1 Tahun 2025. Kegiatan ini berlangsung di Poltekkes Kemenkes Jakarta I dan diikuti oleh sebanyak 309 peserta dari berbagai daerah.
Ujian dilaksanakan di beberapa ruang Computer Based Test (CBT), yaitu Ruang CBT 1, 2, dan Lab Bahasa, dengan dukungan fasilitas yang lengkap dan tim panitia yang sigap dalam memastikan seluruh proses ujian berjalan lancar.
Kegiatan dibuka secara daring oleh Direktur Penyediaan SDM Kesehatan, yang memberikan sambutan serta motivasi kepada seluruh peserta. Ujian dilaksanakan dalam tiga sesi, dan setiap sesi diawali dengan proses penyerahan UPAS (User Name dan Password Peserta) oleh panitia kepada pengawas ujian.
Pelaksanaan ujian ini merupakan bentuk komitmen Poltekkes Kemenkes Jakarta I dalam menjaring calon mahasiswa yang berkualitas dan siap dididik menjadi tenaga kesehatan yang profesional, kompeten, serta berakhlak mulia.
Melalui pelaksanaan SPMB Bersama ini, diharapkan Poltekkes Kemenkes Jakarta I dapat terus mencetak lulusan yang unggul dan berdaya saing tinggi, sejalan dengan visi dan misi institusi sebagai salah satu institusi pendidikan tenaga kesehatan terbaik di Indonesia.

Dokumentasi

 

Bagikan halaman ini: