Poltekkes Kemenkes Jakarta I Masuk Nominasi Top 99 Inovasi Pelayanan Publik Tahun 2017

Poltekkes Kemenkes Jakarta I Masuk Nominasi Top 99 Inovasi Pelayanan Publik Tahun 2017

""

JAKARTA – Melalui Keputusan Menteri PANRB No. 20/2017 tentang Penetapan Top 99 Inovasi Pelayanan Publik Tahun 2017, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) menetapkan Top 99 Inovasi Pelayanan Publik Tahun 2017. Top 99 ini terdiri dari 20 kementerian, 3 lembaga, 21 provinsi, 34 kabupaten, 15 kota, 2 BUMN, dan 4 BUMD.

Meski mengalami penurunan jumlah inovasi yang masuk Top 99, namun Provinsi Jawa Timur kembali mendominasi. Tahun lalu, Jawa Timur menempatkan 14 inovasi, kali ini masih ada enam inovasi yang berhasil masuk Top 99, dan berhasil mengalahkan pesaing yang lain. Belum lagi sembilan inovasi dari pemerintah kabupaten dan tiga dari Kota di wilayah Jawa Timur yang berhasil lolos sampai tahap ini.

Untuk kategori Kementerian, kali ini Kementerian Kesehatan menempatkan empat inovasi pelayanan publik. Menteri Pendayagunaan AParatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Asman Abnur mengatakan, Kompetisi inovasi pelayanan publik merupakan agenda tahunan, yang diselenggarakan sejak tahun 2014.

Hal ini merupakan wujud dari program One Agency, One Innovation yang mewajibkan K/L dan Pemerintah Daerah untuk menciptakan minimal satu inovasi setiap tahunnya. "Inovasi dalam pemerintahan menjadi suatu keharusan untuk memperbaiki kinerja dan meningkatkan kualitas pelayanan publik agar masyarakat merasakan kehadiran negara," ujarnya dalam jumpa pers di Jakarta, Kamis (20/04).

Animo instansi untuk mengikuti kompetisi ini selalu meningkat dari tahun ke tahun. Pada 2014, tercatat 515 inovasi yang dikompetisikan, menghasilkan Top 99 dan Top 9. Pada 2015, meningkat menjadi 1.184 inovasi, menghasilkan Top 99 dan Top 25. Sementara tahun 2016, jumlah peserta meningkat menjadi 2.476 inovasi, dan menghasilkan Top 99 dan Top 35.

Dalam kesempatan yang sama, Deputi Pelayanan Publik Diah Natalisa mengungkapkan, dalam kompetisi tahun 2017 ini, tercatat 3.054 inovasi pelayanan publik yang terdaftar melalui aplikasi Sistem Informasi Inovasi Pelayanan Publik (SiNovik). Dari hasil seleksi administrasi, terdapat 1.373 inovasi yang lolos ke tahap selanjutnya. Dari jumlah itu, dilakukan desk evaluation oleh Tim Evaluasi, yang terdiri dari para dosen senior perguruan tinggi yang berpengalaman sebagai asesor pada perguruan tinggi. Hasilnya, terpilih 150 proposal dengan nilai tertinggi untuk diserahkan kepada Tim Panel Independen.

Tim yang diketuai oleh mantan Kapala Lembaga Administrasi Negara (LAN) J.B. Kristiadi ini terdiri dari figur dari berbagai profesi dan mempunyai minat dalam pelayanan pelayanan publik, seperti mantan Wamen PANRB Eko Prasojo, Siti Zuhro dan lain-lain. Tim Panel Independen melakukan review kemudian memilih Top 99 Inovasi Pelayanan Publik Tahun 2017. Tidak mudah untuk mencapai Top 99, yang pada dasarnya merupakan inovasi terbaik di tingkat nasional. Namun, Kementerian PANRB akan memilih 40 Jawara Inovasi yang merupakan inovasi terbaik tahun 2017 ini.

Untuk menuju Top 40, inovator harus mengikuti presentasi dan wawancara. Kehadiran pucuk pimpinan kementerian, lembaga, provinsi, kabupaten/kota atau BUMN dalam prsentasi merupakan nilai lebih. Sebab hal itu menunjukkan komitmen dari pimpinan tertinggi serta pemahaman terhadap inovasi di instansi yang dipimpinnya. Presentasi dan wawancara akan dilangsungkan di Kementerian PANRB, mulai Kamis tanggal 20 April sampai dengan 5 Mei 2017. Secara bergantian Para inovator Top 99 akan berhadapan dengan Tim Panel Independen selama 30 menit. Untuk lebih memastikan inovasi itu benar-benar berjalan, juga akan dilakukan peninjauan ke lapangan.

Menurut rencana, penyerahan penghargaan Top 40 akan dilakukan pada bulan Juni, yang diharapkan bisa diserahkan langsung Presiden Joko Widodo dirangkai dnegan International Public Service Exhibition (IPSE) 2017. Pameran akbar inovasi pelayanan publik untuk memamerkan Top 99 Inovasi Pelayanan Publik Tahun 2017 di Jakarta Convention Center. (rr/HUMAS MENPANRB).

Poltekkes Kemenkes Jakarta I berada di urutan ke 13 pada Daftar Top 99 Inovasi Pelayanan Publik Tahun 2017. Daftar tersebut bisa dilihat pada tabel di bawah ini :

TOP 99 INOVASI PELAYANAN PUBLIK TAHUN 2017

NO.

JUDUL INOVASI

INSTANSI UNIT INOVASI PELAYANAN PUBLIK
  1. KEMENTERIAN
1 119 – Kolaborasi Nasional Layanan Emergensi Medik di Indonesia Kementerian Kesehatan Direktorat Pelayanan Kesehatan Rujukan, Direktort Jenderal Bina Upaya Kesehatan
2 3 In 1 Kariadi Peduli Kementerian Kesehatan RSUP dr. Kariadi Semarang
3 AKOEPUNTUR (Aplikasi Kompetensi Turunan) CPO Miniplant Kementerian Perindustrian SMK – SMTI Banda Aceh
4 Aplikasi Lapor Diri WNI Terintegrasi Secara Online pada Perwakilan RI se-Jerman Kementerian Luar Negeri Kedutaan Besar RI Berlin
5 Aplikasi Sistem Informasi Database Bantuan Hukum (SIDBANKUM) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Badan Pembinaan Hukum Nasional
6 Hemat 60 % Biaya Energi Dengan Alat Pembuat Gas Batubara Bersih di Industri Kecil Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral Pusat Penelitian dan Pengembangan Teknologi Mineral dan Batubara
7 Ini Mobil SIANI – Sahabat Setia Petani Kementerian Pertanian Balai Besar Perbenihan dan Proteksi Tanaman Perkebunan Surabaya, Direktorat Jenderal Perkebunan Kementerian Pertanian
8 INTI (Inovasi Terintegrasi) Layanan Pertanahan Pemalang #SemakinCepatdanMudah Kementerian Agraria dan Tata Ruang / Badan Pertanahan Nasional Kantor Pertanahan Kabupaten Pemalang
9 KAKAP Untuk Layanan Administrasi Pertahanan Terpadu Kementerian Agraria dan Tata Ruang / Badan Pertanahan Nasional Kantor Pertanahan Kabupaten Gresik
10 KIARKOD: Tracking Order Sistem Informasi Pelayanan Jasa B4T Kementerian Perindustrian Balai Besar Bahan dan Barang Teknik
11 Laboratorium Manajemen Data Kementerian Kesehatan Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan
12 MAGMA (Multiplatform Application for Geohazard Mitigation and Assessment) Indonesia Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral Badan Geologi
13 Pemanfaatan Serat Eceng Gondok dalam Pembuatan Soket Kaki dan Tangan Palsu (Prostesis) Kementerian Kesehatan Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Jakarta I
14 PRIOQ KLIK Kementerian Pertanian Balai Besar Karantina Pertanian Tanjung Priok
15 Ratu Bestari (Kerapihan, Keteratutan, Kebersihan, Kelestarian dan Kedisiplinanan) untuk Tata Kerja yang Lebih Efisien dan Efektif Kementerian Sosial Panti Sosial Bina Karya Pangudi Luhur Bekasi
16 RISOL GEPENG MAS Kementerian Sosial Panti Sosial Bina Karya Pangudi Luhur Bekasi
17 SIBIMA KONSTRUKSI (Sistem Informasi Belajar Intensif Mandiri Bidang Konstruksi) Kementerin Pekerjaan umum dan Perumahan Rakyat Balai Penerapan Teknologi Konstruksi , Direktorat Jenderal Bina Konstruksi
18 SINERGI Desa (Sistem Informasi Energi Desa) Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral Direktorat Jenderal Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi
19 SIPUHH: Mewujudkan Tata Kelola Kehutanan Kementerian Lingkuangan Hidup dan Kehutanan Direktorat Iuran dan Peredaran Hasil Hutan, Direktorat Jendral Pengelolaan Hutan Produksi Lestari
20 Teknologi E-Filing Renewal Trademark di Indonesia Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual

 

DOKUMENTASI KEGIATAN : 

""

""

""

""

 

Bagikan halaman ini: